Alat dan Bahan:
- 2 cangkir susu cair rasa apa saja (atau susu bubuk/kental yang sudah dicairkan)
- 1 kantong plastik klep berukuran kecil
- seperempat cangkir gula pasir
- 2 sendok teh cokelat cair atau vanili
- 4 cangkir es batu
- setengah cangkir garam
- 1 kantong plastik klep berukuran besar
- Isolasi
Cara Pembuatan:
- Tuangkan susu ke dalam plastik klep kecil dan tambahkan gula.
- Tambahkan cokelat cair, dan tutup plastik dengan rapat.
- Remaslah kantong plastik dengan tanganmu untuk mencampur bahan-bahannya. Pastikan semuanya tercampur rata.
- Masukkan 2 cangkir es dan seperempat cangkir garam ke dalam kantong besar, kemudian tambahkan lagi 2 cangkir es dan seperempat cangkir garam. Masukkan kantong kecil ke dalam kantong besar, benamkan ke dalam es hingga sebagian dari plastik tertutup es.
- Tutup dan segel kantong besar, dan mulailah mengocok ke depan dan belakang, ke atas dan bawah. Teruslah mengocok selama sekitar 15 menit.
- Setelah 15 menit, buka kantong dan ice cream pun segera dapat dinikmati.
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.